Lahat, lahatsatu.id – Prestasi membanggakan ditoreh atlet Kabupaten Lahat pada Pekan Paralimpinde Nasional (Peparnas) XVII Solo Jawa Tengah. Atlet Kabupaten Lahat yang turun di Solo berhasil membawa pulang mendali emas, perak dan perunggu.
Atas prestasi tersebut, Pemkab Lahat pun tidak hanya diam. Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSi langsung mengapresiasi altet yang telah mengharumkan nama Kabupaten Lahat tersebut.
Imam Pasli langsung memberikan penghargaan kepada atlet berprestasi tersebut, dengan memberikan sejumlah uang pembinaan, yang disampaikan bersamaan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96.
“Yang jelas kami senang, bangga atas prestasi yang telah di raih, yang mewakili Sumsel pada Peparnas XVII Solo Jawa Tengah tahun 2024,” ungkap Imam Pasli.
Kabupaten Lahat menjadi wakil Sumsel dalam pekan olahraga bergengsi tersebut, dan dapat membuktikan jika Kabupaten Lahat layak menjadi wakil Sumsel di tingkat nasional.
“Dari perolehan medali diantaranya meraih 2 medali emas, perak dan perunggu dari Kabupaten Lahat dari pertandingan anggar, renang,tenis meja l,” kata Imam Pasli.
Menurut Imam Pasli, meski dengan berbagai keterbatasan, tapi atlet berhasil membuktikan prestasi dapat diraih.
“Mereka mampu meraih prestasi yang sangat membanggakan, dan sebagai bentuk perhatian, Pemkab Lahat memberikan apresiasi kepada atlet Lahat yang mengharumkan nama mewakili provinsi Sumsel pada ajang nasional,” tegas Imam Pasli.
Ketua NPCI Lahat M Soleh menjelaskan, pada Peparnas XVII Solo Jawa Tengah tahun 2024, atlet Kabupaten Lahat meraih mendali dengan rincian, 2 emas, 8 perak dan 16 perunggu.
“Adad30 atlit Lahat yang mewakili Sumsel pada ajang Peparnas ke-17 Solo Jawa Tengah yang di laksanakan pada 1-14 Oktober 2024 kemarin,” jelas Soleh yang juga penyumbang perunggu terbanyak di Sumsel.(mala)