Sambut Ramadhan, PTBA Bagi Sembako ke PWI Lahat

oleh -74 Dilihat
oleh
Perwakilan Humas PTBA menyampaikan paket sembako kepada Ketua PWI Lahat. Foto ist

Lahat, lahatsatu.id – Menjelang bulan suci Ramadhan, PT Bukit Asam (PT BA) menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lahat. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PT BA yang ke-44.

Penyerahan paket sembako berlangsung di Sekretariat PWI Lahat pada Senin (25/2). Bantuan ini diterima langsung oleh Ketua PWI Lahat Nurmala SSos, di dampingi Sekretaris Pwi Lahat Ehdi Amin.

Nurmala mengapresiasi kepedulian PT BA terhadap wartawan di Kabupaten Lahat, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

“Kami sangat berterima kasih kepada PT BA atas kepeduliannya. Bantuan ini tentu sangat berarti bagi rekan-rekan wartawan, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan,” ujarnya.

Sementara itu, Ari dan Almira perwakilan Hubungan Masyarakat PT BA menyampaikan bahwa kegiatan berbagi ini tidak hanya sebagai bentuk silaturahmi, tetapi juga bagian dari perayaan ulang tahun perusahaan yang ke-44.

“Kami memahami peran penting wartawan dalam memberikan informasi yang akurat dan objektif kepada masyarakat. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan semakin mempererat hubungan baik antara PT BA dan PWI,” katanya.(*)