Dibully Terus Selama 4 Tahun, Honorer ini Bunuh ASN Dinas Cipta Karya

oleh -114 Dilihat
oleh
FOTO -- IST

LAHATSATU,ID, — Faras (26) Seorang honorer di kantor Dinas Cipta Karya, membunuh pegawai aparatur sipil negara (ASN). Menurut polisi perisitwa ini terjadi, akibat pelaku terus dibully korban selama bekerja sebagai honorer. Bahkan terjadi selama empat tahun, hingga pelaku memendam dendam kusumat.

Peristiwa ini terjadi di Kantor Dinas Cipta Karya Kota Batam, Senin (14/4/2025). Seorang pegawai honorer, Hafiz Rinanda (29), tewas setelah lehernya digorok oleh rekan kerjanya sendiri, Faras Kausar (26), yang juga merupakan pegawai honorer di kantor tersebut.

Kejadian berlangsung sekitar pukul 10.15 WIB di area belakang kantor. Saat itu, korban sedang duduk merokok ketika pelaku datang menghampiri, memanggilnya, lalu langsung menyerang dengan sebilah pisau yang disembunyikan di saku bajunya. (net)