LAHATSATU.ID, Pemerintah Kabupaten Lahat berencana membangun sekolah rakyat, sejalan dengan program pemerintah Indonesia dibawa komando Presiden Prabowo Subianto. Pemerintah Kabupaten Lahat akan menyiapkan lahatn 5 hektar untuk infrastruktur, untuk menampung 2.000 anak dari keluarga kurang mampu dan anak-anak yang putus sekolah
Pembangunan Sekolah Rakyat ini diharapkan menjadi program strategis pemerintah dalam meningkatkan kesempatan pendidikan bagi masyarakat kurang mampu di Kabupaten Lahat.
“Saya berkeliling mencari lokasi yang cocok untuk Sekolah Rakyat sesuai arahan Wakil Menteri Sosial. Nantinya, sekolah ini akan menampung sekitar 2.000 anak dari keluarga kurang mampu dan anak-anak yang putus sekolah. Pemerintah akan segera menyiapkan anggaran dan desain sekolah agar pembangunan dapat berjalan dengan baik,” ujar Bupati Lahat Bursah Zarnubi beberapa waktu lalu.